Analis antivirus dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, menyebutkan adanya penyebaran virus yang dijulukinya ‘Nadia Saphira’. Ya, nama bintang film cantik itu dicatut oleh pembuat virus yang konon berasal dari Indonesia.
Virus yang menyebar lewat USB Flash Drive itu membawa-bawa nama Nadia Saphira dalam infeksinya –salah satu file yang akan dibuat virus itu adalah ‘NadiaSaphira.ini’.
Nah, menurut Alfons, ternyata ‘Nadia Saphira’ alias ‘W32/VBTroj.AOQB’ ini merupakan keturunan langsung dari virus bulu bebek. Virus bulu bebek merupakan virus lokal yang juga sempat beredar di Indonesia.
Kode penyusun kedua virus itu, ujar Alfons, menunjukkan indikasi sang pembuat virus memang berasal dari Indonesia. Bahkan, ia menyebut secara khusus wilayah Sulawesi Tenggara sebagai asal-usul sang pembuat virus.
Alfons mengatakan tingkat sebaran ‘Nadia Saphira’ cukup tinggi pada Mei 2009. Bahkan ia mengklaim baru sedikit antivirus yang mampu mendeteksi ‘Nadia’ dalam komputer korbannya, di antaranya Alfons menyebut antivirus lokal Smadav.
Beberapa dampak infeksi ‘Nadia Saphira’ dalam komputer korbannya adalah tidak berfungsinya CD ROM, berubahnya informasi tipe file .exe menjadi ‘File Folder’, tersembunyinya folder-folder tertentu, hingga terblokirnya beberapa fungsi Windows tertentu. (Vaksin/detik)
0Awesome Comments!